Kepala Dinas Pendidikan
dan Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Menghadiri Pentas Seni Tingkat SMP/MTs Dan Lct Tingkat SD Se
Kabupaten Pesawaran Dalam
Rangka Hut Smpn 3 Gedong Tataan Ke 5
Foto : Kepala Dinas Pendidikan Drs. Yahtar Malyan
didampingi oleh kepada Sekolah SMPN 3 Gedong Tataan Hasbiyul Furqon, M. Ag
sedang melakukan pemukulan gong untuk membuka secara resmi acara Pentas Seni
Tingkat SMP/MTs dan LCT Bahasa Inggris Tingkat SD/MI
Gedong tataan, Dalam rangka HUT SMP N 3
Gedong Tataan Ke-5 , SMPN 3 Gedong Tataan Mengadakan Pentas Seni Tingkat SMP/MTs dan LCT Bahasa Inggris Tingkat SD/MI Se Kabupaten Pesawaran. Acara tersebut dihadiri oleh Dinas Pendidikan dan Dinas Kebudayaan Pariwisata
Pemudan dan Olahraga. Pada kesempatan tersebut
selain membuka secara resmi kegiatan Pentas Seni Tingkat SMP/MTs dan LCT Bahasa
Inggris Tingkat SD/MI Se Kabupaten
Pesawaran, dalam sambutan nya Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Pesawaran Bpk. Drs. Yahtar
Malyan mengatakan bahwa kegiatan ini sangat
baik bagi pelajar untuk menumbuhkan rasa kecintaan mereka terhadap kesenian
Tradisional Lampung, dan Beliau juga menginstruksikan agar seluruh sekolah bisa mengirimkan peserta
untuk kegiatan-kegiatan seperti ini, apalagi sudah tingkat Kabupaten. Selain
itu Kepala Dinas Kebuadayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga juga menginginkan
kegiatan ini tetap diadakan tahun depan dengan
penambahan beberapa lomba seperti
lomba menyanyi daerah lampung.
Lomba Pentas Seni Tingkat SMP/MTs ini
terbagi dalam 4 Lomba yaitu lomba Solo Song, Lomba Baca Puisi, Lomba Tari
Tradisional Lampung dan Lomba Vocal Group. Sementara LCT Bahas Inggris di ikuti
oleh peserta SD/MI Se Kabupaten
Pesawaran. Dalam kegiatan ini SMP N 3 Menghadirkan beberapa juri yang berkompeten dalam bidangnya,
diantaranya dari Dinas Pariwisata,
Sanggar Seni Andan Jejama, Dewan
Kesenian Kota Metro, Pengamat Seni Kab. Pesawaran, dari
Universitas Lampung dan beberapa guru dari Sekolah di Luar SMPN 3 Gedong Tataan.
Acara ini yang bekerjasama dengan percetakan Sindoro, Telkomsel, Bank Mu’amalat,
Bimbel Al-Qolam,dan Bank Eka ini berlangsung selama 2 hari (26, 27 Maret 2012), acara ini diadakan untuk
mencari bakat siswa/ siswi baik di
tingkat SMP/MTs ataupun di tingkat SD/MI
yang berprestasi yang nantinya akan mewakili kabupaten pesawaran untuk
di tingkat Provinsi.
Kegiatan Pentas Seni Tingkat SMP/MTs dan LCT
Bahasa Inggris Tingkat SD/ MI Se Kabupaten Pesawaran ini ditutup secara resmi oleh
perwakilan dari Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga yang di wakili
oleh Bapak Azhari dan sekaligus mengumumkan pemenang pada setiap lomba yang
diadakan.
Dari hasil perlombaan yang telah di laksanakan, SMP N 3 Gedong
Tataan mendapatkan 5 juara yakni juara 1 dan 3 lomba Solo Song, dan Juara 1 dan
Juara 2 Vocal Group dan Juara 1 Tari
Tradisional Lampung. Sementara Juara 2 untuk Lomba Solo song di peroleh oleh SMPN 2
Negeri Katon, Juara 3 Vocal Group oleh SMPN 2 Padang Cermin, Juara 1 dan 2
Puisi diperoleh oleh SMPN 1 Tegineneng, Juara 3 diperoleh oleh SMPN 1 Waylima,
sementara untuk juara 2 Lomba Tari Tradisional diperoleh oleh SMPN 4 Padang
Cermin dan Juara 3 diperoleh oleh SMPN 2
Negeri Katon.